LPM Unisnu Jepara Tandatangani MoA dengan LPM ITS NU Pekalongan

LPM Unisnu Jepara Tandatangani MoA dengan LPM ITS NU Pekalongan

Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Unisnu Jepara melakukan proses penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA/ Perjanjian Kerjasama) dengan LPM ITS NU Pekalongan pada Rabu (9/12) bertempat di Ruang Seminar Pascasarjana Unisnu Jepara. Penandatanganan MoA ini sebagai tindak lanjut dari nota kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani oleh Rektor Unisnu Jepara dan Wakil Rektor ITS NU Pekalongan. 

Penandatanganan MoA ini dilakukan oleh Dr. Aida Nahar, SE., M.Si Kepala LPM Unisnu Jepara dengan  Abdul Razak Naufal, S.H.I, M.Kom Kepala LPM ITS NU Pekalongan, disaksikan oleh Wakil Rektor 1 Unisnu Jepara Dr. H. Akhirin, M.Ag, perwakilan dari ITS NU Pekalongan, Alfin Mustikawan, M.Pd narasumber kegiatan dari UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, dan seluruh peserta pelatihan auditor internal. 

Ruang lingkup perjanjian kerjasama ini adalah pada penjaminan mutu khususnya pada pertukaran auditor mutu internal dan pelatihan penjaminan mutu. 

Kepala LPM Unisnu Jepara menyambut baik dan menyampaikan syukurnya dengan adanya MoA ini. "Semoga MoA ini menjadi langkah awal bagi Unisnu Jepara dan ITS NU Pekalongan untuk dapat bersinergi dalam membangun mutu. Bisa dengan pertukaran auditor ataupun pertukaran pakar untuk asesmen sebelum mengunggah dokumen akreditasi." Ungkapnya. 

Mengamini Kepala LPM Unisnu Jepara, Kepala LPM ITS NU Pekalongan juga menyampaikan harapannya agar MoA ini dapat berlanjut dalam kegiatan-kegiatan yang mendatangkan manfaat dan keberkahan. "Kami berharap MoA ini dapat ditindaklanjuti dalam bentuk kolaborasi membangun mutu khususnya untuk kami yang masih menata sistem penjaminan mutu di ITS NU Pekalongan." Tuturnya. 

MoA ini langsung ditindaklanjuti dengan Pelatihan Auditor Mutu Internal yang diselenggarakan tanggal 7-9 Desember bertempat di Unisnu Jepara sebagai kegiatan kolaborasi antara dua pihak, Unisnu Jepara sebagai Host dan ITS NU Pekalongan sebagai Co-Host.  

Komentar



Berita Sejenis